Enter your keyword

Apel Pagi dan Kerja Bakti Jelang Peresmian Masjid Raya Al Jabbar

Apel Pagi dan Kerja Bakti Jelang Peresmian Masjid Raya Al Jabbar

BANDUNG – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat mengikuti apel pagi di Halaman Masjid Raya Al Jabbar, Gedebage, Kota Bandung. Kegiatan tersebut dipimipin langsung oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Kamis 29 Desember 2022.

Dipilihnya Masjid Raya Al Jabbar sebagai lokasi apel bukan tanpa alasan. Gubernur ingin semua Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jabar terlibat langsung dalam persiapan peresmian yang akan dilangsungkan pada Jumat 30 Desember 2022.

“Karena besok kita akan meresmikan masjid ini, maka kami mohonkan kepada bapak ibu semua bersama-sama merapikan area di Masjid Al Jabbar. Jadi hari ini dengan penuh semangat setiap keringat yang bekerja itu adalah amal jariah. Semua besok tamu-tamu merasa takjub dengan masjid ini,” kata Gubernur saat memberikan arahan.

Sebelum memulai kerja bakti, Gubernur juga mengajak ASN Pemprov Jabar untuk melakukan shalat subuh berjamaah. Dalam kesempatan ini, turut hadir Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum, Sekretaris Daerah Provinsi Jabar Setiawan Wangsaatmaja, Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar, serta sejumlah pejabat lain.

Dalam proses kerja bakti, Disparbud Jabar mendapatkan tugas membersihkan area 1C atau sisi kiri halaman depan masjid. Kegiatan dipimipin langsung oleh Kadisparbud Jabar dan diikuti sejumlah pegawai dengan antusias.

Masjid Raya Al Jabbar sendiri mulai dibangun pada 2017 lalu. Dalam pengerjaannya, banyak proses serta hambatan yang ditemui dan dilalui. Salah satunya adalah pandemi Covid-19 sehingga menunda jalannya pembangunan.Setelah 5 tahun, akhirnya Masjid Raya Al Jabbar siap diresmikan. Gubernur berpesan kepada masyarakat untuk selalu menjaga dan merawat salah satu ikon Jawa Barat ini

“Jika dulu Jawa Barat punya ikon namanya Gedung Sate, maka mulai besok kita akan memiliki ikon yang kedua yaitu Masjid Raya Al Jabbar Provinsi Jawa Barat,” ungkapnya.

“Saya yakin di dalam hati bapak ibu semua ketika masuk ke masjid ini banyak rasa kagum, bercampur rasa penasaran, merinding yang menandakan memang tempat ini begitu luar biasa. Saya titip untuk selalu merawat dan menjaganya,” pungkas Gubernur.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Peliput & Dokumentasi: Bagusthira Evan Pratama, Bayu Rizky Prahadian, Rizki Aulia Rachman, Dini Nurdiani Rahman

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.