Enter your keyword

Penyediaan Infrastruktur Jadi Poin Penting dalam Pengembangan Wilayah Jabar Selatan

Penyediaan Infrastruktur Jadi Poin Penting dalam Pengembangan Wilayah Jabar Selatan

SUKABUMI – Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus menyusun strategi terkait pengembangan wilayah Jawa Barat bagian selatan. Meski memiliki potensi kekayaan alam, kendala masih tetap ditemukan khususnya pada infrastruktur dan akses jalan menuju tempat-tempat wisata.

Hal ini yang dibahas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat Benny Bachtiar di Sukabumi, Jumat 27 Agustus 2022. Menurut Gubernur, pemerintah harus segera mencari solusi khususnya dalam penyediaan infrastruktur.

“Jabar Selatan ini maju kalau infrastruktur dasarnya kita perbaiki. Itu harus menjadi perencanaan jangka pendek, menengah dan panjang,” kata Gubernur selepas mengikuti kegiatan Siaran Keliling (Sarling) di Kota Sukabumi.

“Pariwisata di Jawa Barat harus menjadi andalan. Jadi poin pertama tolong konsep infrastruktur Jabsel ini ditambahi, dilebarkan, dan diperbaiki,” tuturnya.

Menanggapi hal tersebut, Kadisparbud Jabar bersama jajaran telah menyusun konsep agar pengembangan Jabar Selatan khususnya sektor pariwisata bisa tepat sasaran. Disparbud Jabar akan bekerja sama dengan instansi lain demi melengkapi infrastruktur serta memberikan nilai tambah terhadap beberapa daya tarik wisata.

“Konsepnya ini adalah bagaimana masyarakat menjadi pelaku usaha pariwisata, bukan sebagai penonton dari investor yang masuk,” ucap Kadisparbud.

“Karena sudah ada beberapa destinasi wisata yang memang potensinya luar biasa contohnya Karang Potong di Kabupaten Cianjur itu sangat indah sekali bisa seperti Uluwatu Bali. Di sana masyarakat bisa tampilkan atraksi,” tambahnya.

Pemprov Jabar sendiri saat ini memang tengah fokus untuk menggali beragam potensi di wilayah Jabar Selatan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah menggelar event sepeda Cycling de Jabar dari 27-28 Agustus 2022 dimana seluruh peserta akan menempuh jarak ratusan kilometer dari Ciletuh Sukabumi menuju Pantai Pangandaran untuk melihat kekayaan Jabar Selatan mulai dari kuliner, sektor perikanan, hingga daya tarik wisata alam.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.