Disparbud Jabar Terima Penghargaan Juara Pelor Emas dari Gubernur Jawa Barat
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat berhasil meraih prestasi dalam Pekan Lomba HUT KORPRI Ke-50 Tahun Emas (Pelor Emas). Disparbud Jabar juara pertama pada lomba tiktok dan juara dua untuk lomba paduan suara.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil seusai Upacara Peringatan HUT KORPRI, Senin 29 November 2021. Penghargaan juga diberikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja.
Pelor Emas merupakan rangkaian acara untuk memperingati HUT KORPRI yang ke-50 tahun. Gubernur berpesan agar seluruh ASN Jawa Barat terus memberikan prestasi serta menjadi inspirasi bagi masyarakat.
“Saya ucapkan selamat kepada para pemenang yang sudah melaksanakan kegiatan. Mudah-mudahan terus berprestasi dan menginspirasi,” ujar Gubernur.