Enter your keyword

Kadisparbud Jabar Bagikan Strategi Pengembangan Pariwisata di Kota Cimahi

Kadisparbud Jabar Bagikan Strategi Pengembangan Pariwisata di Kota Cimahi

CIMAHI – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Bidang Kepariwisataan Tingkat Kota Cimahi, Kamis 30 Maret 2023. Kegiatan tersebut melibatkan sejumlah pelaku pariwisata Kota Cimahi mulai dari pemerintah daerah, Forkopimda, dan pengelola destinasi serta industri pariwisata.

Dalam kesempatan ini Kadisparbud menjelaskan strategi pengembangan pariwisata yang harus memenuhi unsur 5A (Aksesibilitas, Aktivitas, Atraksi, Akomodasi, Amenitas). Menurutnya masyarakat Kota Cimahi harus mengetahui terlebih dahulu potensi apa yang dimiliki daerah masing-masing, untuk nantinya dioptimalkan menjadi sebuah daya tarik.

“Strategi pariwisata harus memenuhi unsur 5A. Yang pertama adalah aksesibilitas yang menjadi salah satu daya tarik, karena kalau aksesnya jelek atau kecil maka orang tidak mau ke sana karena macet dan lain sebagainya. Berikutnya adalah aktivitas yang ditawarkan. Jadi bagaimana caranya wisatawan datang ke Kota Cimahi tapi mereka bisa tinggal lebih dari satu hari karena ada berbagai kegiatan yang jadi pilihan,” kata Kadisparbud.

“Setelah itu atraksi. Karena dengan adanya aktivitas, maka atraksi akan tumbuh. Kemudian akomodasi yang bisa berupa homestay, bungalow, hotel, dan lain-lain. Tapi jika ingin memberdayakan masyarakat, maka kuatkan dari sisi homestay dengan memenuhi standarisasi. Yang terakhir adalah amenitas sehingga wisatawan bisa nyaman datang ke Cimahi,” tambahnya.

Sejauh ini Cimahi masih mengandalkan wisata heritage atau wisata militer sebagai keunggulannya. Selain itu terdapat industri kreatif sub sektor film, video, dan animasi yang juga diunggulkan oleh Pemerintah Kota Cimahi.

Menurut Kadisparbud Jabar, hal tersebut harus benar-benar dioptimalkan menjadi sebuah daya tarik. Dengan begitu pariwisata diyakini dapat menjadi unggulan dalam meningkatkan pendapatan daerah Kota Cimahi.

“Cimahi memiliki potensi sumber daya manusia yang luar biasa. Jadi harus ada keunggulan yang bisa dioptimalkan dan itu semua teman-teman di Cimahi yang lebih mengetahuinya secara mendalam. Kami di provinsi selalu siap membantu untuk mempromosikannya,” ujar Kadisparbud.

Pada kesempatan ini turut hadir akademisi Politeknik Pariwisata NHI Bandung Anang Sutono yang juga ditunjuk menjadi narasumber. Dalam paparannya, ia menjelaskan ‘Strategi Pengembangan Destinasi Wisata Perkotaan Cerdas’ dimana Cimahi memiliki potensi urban tourism yang target sasarannya adalah wisatawan generasi muda.

.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Peliput dan Dokumentasi: Bagusthira Evan Pratama

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.