Enter your keyword

Keren! Kabupaten Kuningan Promosikan Pariwisata Lewat Event Jazzklung 2022

Keren! Kabupaten Kuningan Promosikan Pariwisata Lewat Event Jazzklung 2022

KUNINGAN – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar didampingi Kepala Bidang Industri Pariwisata Rispiaga menghadiri kegiatan Jazzklung (Jazz Angklung) di Sukageuri View, Kuningan, Sabtu 19 November 2022. Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Kuningan dengan tujuan memperingati 76 tahun perundingan Linggarjati serta 5 tahun dikukuhkannya Kuningan sebagai “Kabupaten Angklung”.

Acara turut dihadiri Bupati Kuningan Acep Purnama. Menurutnya, kegiatan ini harus diadakan secara konsisten untuk menarik perhatian wisatawan akan potensi budaya yang dimiliki Kabupaten Kuningan.

“Menggelar sebuah event yang baik dari sisi kemasan tujuannya yaitu mempromosikam sektor pariwisata. Di samping itu, kita juga sekaligus melestarikan karya-karya dari seniman dan budayawan daerah,” ucapnya.

Jazzklung 2022 dimeriahkan oleh sejumlah komunitas serta musisi-musisi daerah. Bahkan musisi nasional, Dwiki Dharmawan ikut ambil bagian pada kesempatan kali ini.

Pemprov Jabar melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan sangat mengapresiasi inisiatif yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini tentu akan memberikan dampak positif pada sektor pariwisata, industri kreatif, serta masyarakat Kuningan secara umum.

“Pak Gubernur selalu mendukung inisiatif dari masing-masing daerah, termasuk Jazzklung yang diadakan hari ini. Saya sendiri sangat mengapresiasi kegiatan yang luar biasa ini,” ucap Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar.

Selain Pemprov Jabar, Jazzklung 2022 juga mendapatkan apresiasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI. Melalui Edy Wardoyo selaku Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan(Event), Kemenparekraf berharap kesuksesan Jazzklung bisa diikuti acara lainnya untuk mengangkat segala potensi yang ada di Kuningan baik pariwisata, budaya, atau produk industri kreatif.

“Pelaksanaan Jazzklung perlu kita sambut dengan baik dan mudah-mudahan event semacam ini bisa terus dipertahankan,” ucapnya.

“Semoga Jazzklung tidak hanya bersifat lokal. Jika ini dikembangkan secara baik dengan berkolaborasi bersama komunitas yang ada, mudah-mudahan dapat dibawa menjadi event nasional bahkan internasional. Karena Jazzklung ini memiliki keunikan tersendiri. Kami atas nama Kemenparekraf RI mengapresiasi kepada seluruh pihak sehingga event ini bisa terselenggara dengan baik. Semoga ini menjadi salah satu branding Kuningan dalam mempromosikan pariwisata,” tuturnya.

Jazzklung 2022 tak hanya menampilkan aksi para musisi. Acara yang digelar sejak Jumat 18 November ini juga diisi dengan beragam kegiatan lain mulai dari pameran komunitas campervan, penyerahan bantuan sosial, hingga penanaman pohon.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Peliput & Dokumentasi: Bayu Rizky Prahadian

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.