Enter your keyword

UPTD Disparbud Jabar Gelar Lomba Cerdas Cermat Permuseuman dan Kebudayaan

UPTD Disparbud Jabar Gelar Lomba Cerdas Cermat Permuseuman dan Kebudayaan

BANDUNG – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) menggelar lomba cerdas cermat tingkat SMP/MTS. Kegiatan yang dilaksanakan di Museum Sri Baduga, Rabu 10 Agustus 2022 ini diadakan dalam rangka menanamkan serta mengasah pengetahuan generasi muda mengenai dunia permuseuman dan juga kebudayaan.

Kegiatan ini mendapat antusiasme tinggi dari para pelajar SMP/MTS se-Jawa Barat. Terdapat puluhan sekolah yang mengikuti tahap kualifikasi secara online untuk menembus babak penyisihan.

Selanjutnya terpilih 44 sekolah yang menjadi perwakilan dari kabupaten/kota. Seluruh peserta kemudian melalui perjuangan panjang dengan berbagai persiapan hingga akhirnya ada 6 regu yang bersaing dalam Grand Final di Museum Sri Baduga.

Keenam peserta yang lolos adalah SMP Negeri 2 Kota Bandung, SMP Negeri 16 Kota Cimahi, SMP Negeri 1 Cilawu Garut, SMP Negeri 2 Katapang, SMP Negeri 1 Baleendah, dan SMP Al Azhar 31 Bekasi. Usai bersaing secara ketat dan sportif, akhirnya SMP Al Azhar 31 Bekasi keluar sebagai juara 1 dan berhak mewakili Jawa Barat dalam lomba cerdas cermat tingkat nasional yang akan diselenggarakan di Jakarta, September 2022 mendatang.

“Dengan diadakan lomba cerdas cermat ini diharapkan para pelajar dapat mengetahui perkembangan budaya bangsa Indonesia, khususnya Jawa Barat. Diharapkan juga bagi mereka untuk bisa menambah pengetahuan di luar kelas dengan membaca sejarah budaya,” kata Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar diwakili Kepala UPTD PKDJB Erick Henriana.

“Kami mengapresiasi adanya kegiatan ini untuk menyebarluaskan informasi kepada para pelajar lain tentang peninggalan sejarah alam dan budaya Jawa Barat, menumbuhkan jiwa kompetitif, bakat, wawasan, kepercayaan diri, semangat, keberanian, dan kerja sama. Selain itu untuk menanamkan rasa cinta kepada museum dan bangsa Indonesia,” tambahnya.

Selain mewakili Jawa Barat, SMP Al Azhar 31 Bekasi juga mendapatkan piala, piagam, serta uang pembinaan. Sementara itu juara 2 disandang SMP Negeri 2 Kota Bandung, dan juara 3 SMP 16 Kota Cimahi.

“Selamat bagi yang berhasil mengukir prestasi meraih juara dalam lomba ini. Bagi adik-adik yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Jadikan itu kemenangan yang tertunda. Mudah-mudahan di masa mendatang bisa mengukir prestasi dan belajar lebih giat lagi,” ucap Kepala UPTD.

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.