Enter your keyword

Disparbud Jabar Resmi Menggelar Museum Sri Baduga Expo 2022

Disparbud Jabar Resmi Menggelar Museum Sri Baduga Expo 2022

BANDUNG – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat melalui UPTD Pengelolaan Kebudayaan Daerah menyelenggarakan event Museum Sri Baduga Expo 2022. Acara yang digelar melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI ini diadakan di Museum Sri Baduga, Kota Bandung, 3-5 November 2022.

Jalannya kegiatan dibuka oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Berli Hamdani. Acara juga dihadiri Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat Benny Bachtiar, yang didampingi Kepala UPTD Erick Henriana.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Disparbud Jabar dan Kemendikbudristek RI, serta semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. Diharapkan dengan Museum Expo ini, Museum Sri Baduga dapat memberikan informasi secara komunikatif dan edukatif tentang benda-benda warisan budaya Jawa Barat kepada masyarakat khususnya generasi muda,” kata Staf Ahli Gubernur.

Museum Expo 2022 mengangkat tema ‘Ngaguar Titinggal Karuhun di Museum Sri Baduga’. Selama tiga hari ada 262 koleksi yang dipamerkan dan beberapa di antaranya jarang diperlihatkan ke hadapan publik.

Selain pameran, acara juga diisi kegiatan lain seperti seminar analisa koleksi museum, workshop bedah naskah kuno, lomba rampak kendang, dan pagelaran wayang golek. Kadisparbud Jabar berharap Museum Expo ini bisa menjadi daya tarik masyarakat untuk mengenal sejarah dan budaya leluhur khususnya dari Jawa Barat.

“Dengan kegiatan ini, kami bermaksud meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap nilai-nilai warisan budaya dan ilmu pengetahuan. Selain itu menginformasikan budaya masa lampau yang tersimpan di museum serta sebagai salah satu alternatif destinasi wisata budaya dan pendidikan,” ucap Kadisparbud.

“Kami berharap kegiatan ini sejalan dengan tema museum sebagai sumber inspirasi bangsa. Mari kita semangat berinovasi dan berkolaborasi untuk melestarikan warisan budaya Jawa Barat,” tuturnya.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Peliput & Dokumentasi: Bagusthira Evan Pratama

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.