Enter your keyword

Kadisparbud Jabar Hadiri Rakornas Parekraf 2023, Momentum Perkuat Kolaborasi Antar Stakeholder Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Kadisparbud Jabar Hadiri Rakornas Parekraf 2023, Momentum Perkuat Kolaborasi Antar Stakeholder Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

BANDUNG – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar hadir pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI). Kegiatan dengan tema “Indonesia Maju Bersama Parekraf Hijau” tersebut dilaksanakan di The Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, 12-13 Desember 2023.

Rakornas dibuka secara langsung oleh Menparekraf RI Sandiaga Uno. Dalam sambutannya, Menparekraf menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyusun rencana aksi sekaligus evaluasi pencapaian dengan melibatkan kementerian atau lembaga terkait, guna menyukseskan program strategis parekraf tahun 2024 yaitu percepatan transformasi ekonomi yang inklusif serta berkelanjutan.

“Rakornas ini saya harapkan dapat menciptakan sinergi dan kolaborasi antar stakeholder parekraf. Jangan sampai kita kita hanya sekadar berkumpul tapi tidak menghasilkan output. Pastikan proyek strategis nasional mencapai target di 2024 agar dampak untuk masyarakat tepat sasaran dan dirasakan oleh ekonomi rakyat,” ucap Menparekraf.

“Saya yakin kita bisa maju dan mencapai Indonesia Emas dengan strategi 3 Si yaitu inovasi, adaptasi, dan kolaborasi. Selain itu juga dibarengi semangat 3G yaitu Gercep (gerak cepaty), Geber (gerak bersama), dan Gaspol (garap semua potensi online),” tambahnya.

Tak lupa, Menparekraf juga memaparkan tingkat kunjungan wisatawan tahun 2023 serta target di tahun 2024 mendatang. Selain itu Menparekraf juga menyampaikan angka pertumbuhan dari sektor ekonomi kreatif.

“Saat ini pertumbuhan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia sekitar 4 persen. Pertumbuhan itu disumbangkan lebih besar dari sektor yang memberikan sumbangsih lapangan kerja sehingga harus mampu menciptakan lebih banyak dampak ekonomi khususnya untuk mencapai Indonesia emas 2045,” jelasnya.

Rakornas ini turut dihadiri secara daring oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Ad Interim Erick Thohir. Selain itu juga hadir Wamenparekraf RI Angela Tanoesoedibjo, Sekretaris Kemenparekraf RI Ni Wayan Giri Adnyani, para pejabat di lingkungan Kemenparekraf RI, serta sejumlah stakeholders dan pemimpin daerah baik secara daring maupun luring.

“Saya ucapkan selamat datang di Jawa Barat. Silakan menikmati dan jangan lupa bekal yang dibawa dihabiskan di Jawa Barat demi membantu UMKM di sini. Kami harap bapak dan ibu sekalian dapat menikmati keindahan alam di Jawa Barat,” ucap Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin yang diwakili Kadisparbud Jabar Benny Bachtiar selaku tuan rumah.

 

Penulis: Bagusthira Evan Pratama

Peliput dan Dokumentasi: Gina Regiana, Rizki Aulia Rachman

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.