Enter your keyword

Nikmati Keindahan Alam Jabar Selatan di Karang Potong Ocean View

Nikmati Keindahan Alam Jabar Selatan di Karang Potong Ocean View

CIANJUR – Berbagai destinasi wisata menarik bisa ditemui di sepanjang Jawa Barat bagian selatan. Salah satunya adalah Karang Potong Ocean View yang berada di Desa Saganten, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar, Karang Potong Ocean View kini menjadi destinasi yang viral di masyarakat. Hal tersebut karena pemandangannya yang indah dan punya bentuk bangunan unik sehingga menjadi spot favorit untuk berekreasi.

“Potensi destinasi wisata di Jawa Barat memang tak pernah ada habisnya. Di Kabupaten Cianjur, kini ada wisata baru yang lagi viral karena keindahan pantainya. Namanya, Karang Potong Ocean View. Tidak cuma keindahannya, destinasi ini juga punya konsep yang kekinian banget,” ucap Kadisparbud Jabar.

Karang Potong Ocean View buka setiap hari mulai pukul 6 pagi hingga 6 petang. Masyarakat bisa mengunjunginya lewat pusat Kota Cianjur kemudian menuju persimpangan dekat Terminal Pasirhayam, lalu ambil jalur ke arah Cibeber dan ikuti jalan tersebut hingga ke lokasi.

Daya tarik utama Karang Potong Ocean View adalah gaya bangunan yang unik dengan latar belakang pemandangan alam hamparan laut biru. Beragam spot foto diadopsi dari gaya arsitektur berbagai negara di dunia. Di antaranya Gerbang Torii Jepang, Colosseum Roma Italia, serta fasilitas lainnya seperti jaring, saung, balon udara, dan lain-lain.

Masyarakat tak perlu khawatir soal biaya atau tarif masuk. Sebab per orang hanya dikenai Rp 15.000 saat weekdays, dan Rp 20.000 untuk weekend dan hari libur nasional.

Saat di lokasi wisata, jangan lupa untuk membeli produk-produk kreatif yang dijajakan oleh masyarakat sekitar. Hal tersebut menjadi salah satu bentuk pemulihan ekonomi khususnya bagi sektor UMKM.

Sumber: Antara News

Kirim Pesan
Terima Kasih telah mengunjungi website kami, Anda dapat melihat keindahan Jawa Barat lainnya dengan mengunjungi Instagram : @disparbudjabar dan @smiling.westjava. Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan untuk menghubungi kami.